Tuesday, January 28, 2025
logo-mistar
Union
SAINS & TEKNOLOGI

iPhone 17 Disebut-sebut Gunakan Jaringan 5G Buatan Apple

journalist-avatar-top
By
Sunday, September 10, 2023 17:14
14
iphone_17_disebut_sebut_gunakan_jaringan_5g_buatan_apple

iphone 17 disebut sebut gunakan jaringan 5g buatan apple

Indocafe

MISTAR.ID

Apple berencana mengumumkan iPhone 17 atau iPhone SE 4 pada tahun 2025. Kabarnya, smartphone ini akan menggunakan modem jaringan 5G buatan mereka sendiri. Informasi ini berasal dari analis dan ahli Apple, Ming-Chi Kuo, Minggu (10/9/23).

Jika benar, maka iPhone 17 akan beralih ke modem buatan Apple. Diketahui, iPhone 15 dan iPhone 16 kemungkinan masih akan menggunakan chipset modem Qualcomm.

Apple sendiri belum memberikan informasi terkait masalah ini. Apple hanya mengonfirmasi terkait peluncuran seri iPhone 15 yang akan digelar pada 12 September 2023.

Baca juga: Apple Rancang iPhone Anti Penyok

Adapun seri yang akan diluncurkan, iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max (kemungkinan akan dinamai iPhone 15 Ultra).

Tema acara peluncuran iPhone 15 adalah Wonderlust, yang dapat diartikan sebagai ‘keinginan kuat untuk dibuat kagum’. Dalam peluncuran iPhone 15, Apple akan menghadirkan kabel USB-C yang akan disertakan dalam paket penjualan mereka.

Dimana, kabel USB-C akan hadir berwarna hitam dengan ujung berwarna putih dan memiliki desain braided yang lebih tebal. (mtr/hm20)

journalist-avatar-bottomRedaktur Elfa Harahap